Jakarta-C&R/OMG- Pesinetron Zee Shahab dan Prabu Revolusi akan melangsungkan pernikahan pada tanggal 26 November 2011 di sebuah gedung kawasan Jakarta Pusat pada pagi hari dan dilanjutkan resepsi pernikahan pada malam harinya.
Adapun Zee Zee mengaku sudah menyebar sekitar 800 undangan. Dalam resepsi pernikahan nanti, Zee Zee dan Prabu Revolusi akan menggelar konsep pasar malam. "Konsep kita pasar malam, kita mau bikin yang beda, kita berbaur sama tamu, jadi bukan tamu yang mengunjungi kita," ujar Zee Zee di kediamannya, Komplek Kalibata Baru, Jakarta Selatan, Jum'at (11/11/2011).
Pemilik nama Fauziah Shahab itu, mengatakan akan ada nuansa Arab di pernikahannya. "Ada gambus, dan makanannya. Akad mungkin yang kental dengan Arabnya. Ijab kabulnya insya Allah pake adat Arab, jadi nanti kita dipisah," ujar bintang sinetron Mariam Mikrolet itu. (Deva).
--
Source: http://id.omg.yahoo.com/news/zee-zee-sahab-prabu-revolusi-akan-gelar-resepsi-121926459.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com
- Back to Home »
- Zee Zee Sahab - Prabu Revolusi Akan Gelar Resepsi dengan Konsep Pasar Malam