Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fajar Pratama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anak dari penyanyi Emilia Contessa, Denada diajak menikah pertama kali di New York. Sang calon suami, Jerry Aurum memang berniat mengajak Denada ke New York untuk mencari tempat menyatakan cintanya.
"Dia ngotot sekali pergi ke sana, New York yang biasanya panas di musim itu malah dingin, saya di film Sleepless in Seattle, saya diajak ke sana," ujar Denada, setelah proses acara lamaran, Jumat (11/11/2011) di kediaman orangtua Denada di bilangan Pejaten, Pasar Minggu, Jumat (11/11/2011).
Saat pertama kali diajak menikah, Denada pun langsung mengiyakan ajakan Jerry. "Di depan saya ada lampu dan tangannya dia ada cincin. Saya langsung bilang iya. Kami langsung menelpon ibu saya," papar Denada.
Jerry pun memang sengaja untuk menunggu waktu yang tepat mengeluarkan cincin lamarannya kepada Denada.
"Tunggu momen pas, baru deh cincinnya keluar, sudah enggak ada orang," jelas sang fotografer itu.
--
Source: http://id.omg.yahoo.com/news/denada-dilamar-pertama-kali-jerry-di-york-102054383.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com